Muzayyin Arif

DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menerima kunjungan Peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Lemhanas RI

    Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Lemhanas RI di DPRD Provinsi Sulawesi Selatan

DPRD Provinsi Sulawesi Selatan menerima kunjungan Peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXIII Lemhanas RI Tahun 2022 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, (4/4/2022).

    Sebanyak 25 peserta mengikuti SSDN PPRA Ke-63 ini terdiri dari TNI, Polri, ASN, dan Non ASN. Kegiatan SSDN dilaksanakan selama 5 hari mulai tanggal 4 sampai 8 April 2022, serta akan berkunjung ke beberapa instansi dan objek strategis daerah yang merupakan potensi dan aset nasional.

Wakil Gubernur Lemhanas RI, Marsdya Wieko Syofyan dalam sambutannya menyampaikan bahwa Studi Strategis Dalam Negeri merupakan salah satu program kegiatan yang dirancang untuk memberi kesempatan kepada para peserta dalam mempelajari, memahami, dan mengkaji potensi daerah ditinjau dari aspek pancagatra yaitu ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, dan hankam dalam sudut pandang (perspektif) ketahanan nasional.

    Selanjutnya Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Ina Kartika Sari, SH. M.Si., memaparkan materi tentang Peran DPRD sebagai Unsur Penyelenggara Pemerintahan Daerah. DPRD Provinsi terdiri atas anggota partai politik peserta pemilihan umum yang dipilih melalui pemilihan umum. DPRD Provinsi mempunyai fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan yang dijalankan dalam kerangka representasi rakyat di provinsi.

Pada kesempatan itu juga, saya menyampaikan apresiasi bahwa sharing session dari SSDN PPRA XLIII ini menunjukkan kelas Lemhanas sebagai sumber pengetahuan kebangsaan, ketahanan negara, hukum, dan pemerintahan yangterbaik di negara ini.

    Hal ini memotivasi kami di DPRD Provinsi Sulawesi Selatan segera menentukan kerjasama dengan Lemhanas RI.

Sulawesi Selatan menjadi daerah yang sangat aktif. Menurut saya, daerah kita ini adalah hotspot demokrasi di Indonesia. Dari sekian banyak aspirasi dan unjuk rasa yang kami terima, tidak sedikit terkait isu-isu nasional. Ini menunjukkan bahwa masyarakat kita memiliki perhatian besar terhadap perkembangan isu di negara ini.

    Turut hadir juga pimpinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dan Tim Ahli DPRD Prov. Sulawesi Selatan.

Bagikan:

Tags

No Taxonomy Found! Sorry, but nothing matched your selection. Please try again with some different keywords.